Lantik DPC Forum Pemberdayaan Perempuan Indonesia , Bupati Untung Minta Fokus Terhadap Masalah Stunting di Fakfak

Jakarta,GPriority.com-Bertempat di Sekretariat DPC FPPI Kampung Tanama Distrik Pariwari, Sabtu (20/08/2022), Bupati Fakfak Untung Tamsil S.Sos, M.Si menghadiri acara Pelantikan Pengurus Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Forum Pemberdayaan Perempuan Indonesia (FPPI) Kabupaten Fakfak masa bakti 2022-2025.

Tak sekedar menghadiri, Bupati Untung dalam kesempatan tersebut ditunjuk untuk melantik para pengurus FPPI.

Usai melantik, Bupati Untung mengatakan bahwa Pemkab Fakfak sangat mendukung program kerja FPPI.“Saya juga minta FPPI dapat bersinergi dengan Pemerintah dalam mewujudkan Visi Misi Pemerintah yakni Fakfak Tersenyum. Sama-sama ambil peran, karena Pemerintah tidak bisa jalan sendiri tanpa dukungan dari semua stakeholder termasuk FPPI, ucap Bupati Untung.

Bupati Untung dalam kesempatan tersebut juga meminta FPPI untuk berkolaborasi dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan KB (DP3AP2K ) Kabupaten Fakfak untuk mengatasi permasalahan stunting.

” Stunting menjadi masalah utama di seluruh daerah termasuk Fakfak. Untuk itulah dibutuhkan kolaborasi antara Pemda dan FPPI. Saya yakin kolaborasi ini mampu menekan dan mencegah Stunting di Fakfak,” tutupnya.(Hs.Foto.Protokol Fakfak)