Jakarta, GPriority.com –Jurusan Ilmu Komunikasi merupakan salah satu jurusan paling favorit bagi pelajar Indonesia. Dengan perkembangan media informasi dan komunikasi yang pesat saat ini, tidak heran kalau jurusan ini selalu kebanjiran peminat. Terlebih, prospek kerjanya sangat luas, karena ilmu yang didapat dari belajar komunikasi bisa diterapkan dihampir segala bidang.
Karena banyaknya perguruan tinggi yang memiliki jurusan ilmu komunikasi, maka memilih kampus – kampus yang berkualitas dan telah terbukti melahirkan lulusan handal sangat penting. Beberapa rekomendasi PTN ini bisa jadi pertimbangan kamu dalam memilih kampus tersebut.
Universitas Indonesia (UI)
Kampus negeri terbaik di Indonesia ini selalu menjadi kampus impian hampir semua pelajar. Selama bertahun – tahun, UI selalu menjadi salah satu kampus terbaik di Indonesia.
Pada tahun 2022, UI kembali dinobatkan sebagai PTN terbaik di Indonesia. Penilaian terhadap jurusan Ilmu Komunikasi di UI juga menduduki yang pertama. Terletak di kota Depok, jurusan Ilmu Komunikasi UI tergabung dalam Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) dengan program mulai dari D-3 sampai pascasarjana.
UI membuka penerimaan mahasiswa baru untuk Program Sarjana (S1) dalam beberapa jalur, antara lain penerimaan S1 reguler Seleksi Masuk Universitas Indonesia (SIMAK) dan S1 paralel SIMAK gelombang II, yang mulai dibuka tanggal 24 Mei – 27 Juni 2022, sedangkan untuk jalur S1 SIMAK peserta KIP-K, dibuka tanggal 06 Juni – 24 Juni 2022.
Universitas Airlangga (UNAIR)
Di peringkat berikutnya ada Universitas Airlangga atau UNAIR. Di tahun 2018 lalu, UNAIR menggelar acara yang berjudul Commcar atau Communication Social and Responsibility sebagai komitmen menjaga suara lingkungan dan rakyat untuk disampaikan sebagaimana adanya.
Jurusan Ilmu Komunikasi di UNAIR juga sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT. Bahkan, UNAIR sudah bersertifikat internasional AUN-QA. Calon mahasiswa yang tertarik mengambil jurusan ilmu komunikasi di UNAIR, kampus ini sedang membuka penerimaan mahasiswa baru 2022/2023 melalui beberapa jalur, antara lain seleksi mandiri S1 jalur UTBK-SBMPTN, yang dimulai pada tanggal 04 Juni – 26 Juni 2022.
PMB juga dilakukan melalui seleksi mandiri kemitraan jalur ujian tulis dan seleksi mandiri alih jenjang gelombang II yang dibuka tanggal 04 Juni – 02 Juli 2022. Sementara, seleksi mandiri reguler ujian tulis dibuka tanggal 01 Juli – 22 Juli 2022.
Universitas Brawijaya
Jurusan Ilmu Komunikasi Universitas Brawijaya menempati urutan ketiga secara nasional. Jurusan Ilmu Komunikasi UNAIR masuk ke dalam Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.
Meski tergolong baru, yakni berdiri pada tahun 2004, tapi FISIP UB berkembang secara progresif dari tahun ke tahun, salah satu capaiannya adalah adanya kesepakatan kerja sama Double Degree antara FISIP UB dengan Deakin University, Australia.
UB saat ini membuka seleksi penerimaan mahasiswa baru tahun ajaran 2022/2023 melalui Seleksi Mandiri UB atau SMUB S1 jalur rapor mulai 17 Mei – 24 Juni 2022.
Universitas Diponegoro (UNDIP)
Universitas Diponegoro adalah salah satu kampus terbaik di Indonesia dan masuk ke jajaran kampus terbaik di Asia. Universitas Diponegoro merupakan perguruan tinggi negeri di Semarang, Jawa Tengah, Indonesia. Pada tahun 2021 FISIP UNDIP meraih peringkat 600+ by Subject – World University Rank. Berdasarkan prestasi tersebut, FISIP UNDIP sudah diakui kuliatasnya di kancah dunia
PMB UNDIP membuka pendaftaran tahun ajaran 2022/ 2023 seleksi jalur Ujian Mandiri (UM) S1, yang dimulai pada 11 April – 20 Juni 2022
Universitas Gadjah Mada (UGM)
Jurusan ilmu komunikasi di UGM jadi salah satu yang terbaik di Indonesia. UGM sudah lama terkenal memiliki kualitas pendidikan yang unggul. Tidak heran jika ribuan siswa tiap tahunnya ingin berkuliah di UGM. Departemen Ilmu Komunikasi (DIKOM), FISIP UGM berdiri pada tahun 1950 dan menjadi program studi terlengkap di FISIP UGM karena memiliki tiga program jenjang studi sekaligus, yakni S1, S2, dan S3.
Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) UGM jalur tes (CBT-UM GM) 2022, dimulai tanggal 3 Juni – 15 Juni 2022 dan seleksi PMB pascasarjana gelombang 2 yang dimulai pada tanggal 10 Mei – 14 Juni 2022.
Universitas Padjajaran (UNPAD)
Terletak di Bandung, Jawa Barat, Jurusan Ilmu Komunikasi merupakan salah satu program studi unggulan di Fakultas Ilmu Komunikasi (FIKOM) Universitas Padjadjaran.FIKOM UNPAD lahir pada 18 September 1960 menjadikannya fakultas ilmu komunikasi pertama di Indonesia. Kematang dan kualitas yang dimiliki
FIKOM UNPAD telah membawa fakultas ini berhasil meraih berbagai penghargaan dan pengakuan, yang terakhir didapatkan yaitu penghargaan sebagai “The Best Universities School of Communications” dari Majalah MIX Marketing (SWA Media Group).
Jika tertarik belajar ilmu komunikasi di Universitas Padjajaran, calon mahasiswa bisa mengikuti seleksi mandi S1 2022/ 2023 yang dimulai tanggal 1 Maret – 27 Juni 2022.
Demikian 6 PTN di Indonesia yang punya jurusan ilmu komunikasi terbaik, tidak hanya di tingkat nasional tapi kampus – kampus ini juga sudah diakui internasional. Jika kamu berniat mendaftar pada salah satunya, pastikan persiapan mu sudah matang, karena untuk masuk ke kampus – kampus ini tidak mudah . (Vn)