Gotong-Royong mengantarkan Desa Wisata Limbo Wolio, Kota Baubau Raih Juara 2 ADWI 2022 Kategori Toilet Bersih

Jakarta,GPriority.com-Dalam mengelola desa wisata, Pokdarwis dan Bumdes tidak bisa melaksanakan sendiri. Butuh kolaborasi dan gotong royong dengan masyarakat sekitar.

Desa Wisata Limbo Wolio yang terletak di Kota Baubau, Provinsi Sulawesi Tenggara menerapkannya. Hasilnya, meraih juara 2 Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022 kategori toilet bersih.

“Kuncinya adalah gotong royong. Untuk itulah saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang mau bergotong-royong membangun dan merawat desa wisata Limbo Wolio. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Limbo Wolio yang terus memberikan dukungan baik pendanaan maupun sosialisasi. Penghargaan ini untuk kita semua,” ucap Maman Ketua Pokdarwis Dadi Mangura Keraton Limbo Wolio, Kota Baubau yang ditemui usai penyerahan piala ADWI 2022, di Balairung, Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta.

Maman menceritakan ihwal pembentukan Desa Wisata Limbo Wolio. “Tahun 2022, Pemerintah Kota Baubau menetapkan Limbo Wolio sebagai desa wisata. Banyaknya destinasi wisata seperti Benteng Keraton Buton menjadi alasannya.”

Setelah terbentuk, Pokdarwis dan Bumdes diminta untuk mengelolanya. Mendapat kepercayaan Pemkot, Pokdarwis dan Bumdes mengajak masyarakat untuk bergotong-royong. “Hasilnya bisa dilihat, mulai dari lingkungan, homestay hingga toilet bersih. Tak heran banyak wisatawan betah berlama-lama di sini,” jelas Maman.

Maman menuturkan setelah pandemi, dalam setiap harinya ada 100 wisatawan yang datang. Rata-rata yang hadir berasal dari Belanda. Maman yakin setelah meraih juara 2 ADWI 2022 kategori toilet bersih akan lebih 100 wisatawan yang hadir. “Salah satu alasan wisatawan datang ke desa wisata adalah kebersihan toiletnya. Sebab mampu membuat mereka nyaman. Kelebihan inilah yang akan kami promosikan sehingga pendapatan makin meningkat dibanding saat ini yang mencapai Rp. 100 juta dalam tiap bulannya,” jelas Maman menutup perbincangan.(Hs.Foto.Hs)