Jakarta,GPriority.com-” Kita butuh lokomotif besar guna tingkatkan UMKM,” itulah yang dikatakan oleh Menteri BUMN Erick Thohir saat menghadiri acara Silaturahmi dan Halal Bihalal Alumni Universitas Padjajaran (Unpad), di Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (3/7).
Erick menambahkan, pihaknya sudah melakukan refocussing bank-bank pemerintah. Misalnya, Bank BRI yang semula 80 persen porsi kredit untuk korporasi, kini sudah 85 persen untuk segmen UMKM.
Bahkan, khusus untuk UMKM, dibangun holding antara Bank BRI, PNM, dan Pegadaian”Ada potensi ekonomi digital sebesar Rp5.400 triliun yang bisa dinikmati pelaku UMKM. Itu terbesar di Asia Tenggara, dan kita jangan terus-menerus menjadi pasar bagi produk dari luar,” kata Erick
.Sementara Ketua Umum Kadin Indonesia Arsjad Rasjid menekankan bahwa potensi ekonomi digital bisa dimanfaatkan untuk membesarkan UMKM. “Lewat digital, kita bisa memperluas pasar hingga ke pasar global,” kata Arsjad.
Bagi Arsjad, untuk menuju pada Indonesia Emas 2045, dibutuhkan beberapa kondisi yang harus terpenuhi. “Kita perlu adanya kepastian hukum lewat UU Cipta Kerja, stabilitas politik dan ekonomi, serta kolaborasi lintas sektor,” tutup Arsjad.(Hs.Foto.Humas BUMN)