4 Cara Mengatasi Cemas Berlebihan, Lakukan Aktifitas ini!

Jakarta,GPriority.com-Rasa cemas merupakan hal yang pasti terjadi ketika kamu menghadapi sesuatu yang diluar dugaan atau dirasa melebihi kapasitas. Biasanya ditandai dengan perasaan tidak nyaman, rasa takut dan gelisah.

Terjadinya perasaan cemas umumnya berhubungan dengan rasa stres. Rasa cemas yang sudah bertumpuk mungkin saja menyebabkan hal yang sangat fatal.

Namun, jika perasaan cemas berlebih bisa mempengaruhi konsentrasi, mengganggu aktifitas keseharian kamu hingga bisa berpotensi menyebabkan gangguan jiwa.

Segera atasi rasa cemas berlebihan tersebut. Berikut aktifitas dalam mengatasi cemas yang belebihan :

  1. Berolahraga
    Dengan membuat tubuh Anda berkeringat, kamu dapat menekan perasaan stres yang timbul. Dengan memberikan fisik pada tubuh melalui olahraga dapat memperbaiki mental kamu dengan menyingkirkan stress. Seseorang yang berolahraga secara teratur juga cenderung untuk mengalami gangguan kecemasan lebih rendah dibandingkan yang tidak.
  2. Lakukan apa yang kamu sukai
    Melakukan apa yang kamu sukai seperti : nonton film, jalan-jalan, pergi ke pantai, bernyanyi, memasak dan lain-lain. Meski kamu tidak selamanya bisa memaksa diri untuk melakukan hal yang kamu sukai, namun tetap selalu berusaha untuk mendorong diri sendiri agar selalu aktif berkegiatan -setidaknya bukan yang kamu benci.
  3. Tidur yang nyenyak
    Seseorang yang kekurangan tidur cenderung mengalami rasa cemas berlebih. Banyak hal yang dapat kamu lakukan untuk mempermudah tubuh kamu agar tidur dengan nyenyak, seperti mandi air hangat, mendengarkan musik yang tenang, melakukan yoga, hingga menarik napas dalam-dalam.
  4. Menghabiskan waktu dengan orang terdekat
    Dengan menghabiskan waktu dengan orang yang dekat dengan kamu, seperti teman atau keluarga, rasa cemas pun akan menurun. Kamu juga dapat menceritakan apa yang dirasakan sehingga sekitar kamu membantu agar dapat melewati masa tersebut.(Da)